Tentang Bisnis

Badut Masha

Badut Masha

Badut-Masha

4 Penjual Kostum Badut Masha Paling Ekonomis

Badut Masha adalah salah satu jenis kostum badut yang banyak dicari hingga saat ini. Warna baju merah muda dengan aksesori kerudung dengan warna yang sama, memang kerap mencuri perhatian.

Masha sendiri merupakan salah satu karakter dari film katun anak berjudul Masha and The Bear. Film kartun asal Rusia ini juga telah dikenal di Indonesia, beberapa tahun belakangan ini.

Karakter Masha yang jahil dan beruang besar yang lembut, memang tidak bisa dilupakan begitu saja. Sehingga muncullah Masha dalam berbagai versi, termasuk kostum badut.

Kostum badut masha sendiri saat ini tidak hanya digunakan diberbagai pesta ulang tahun. Tidak jarang, kita menemui para pencari nafkah yang menggunakan kostum ini di jalanan.

Pada dasarnya, memang keberadaan badut-badut ini adalah, untuk menghibur siapa pun yang berada di dekatnya, bahkan tanpa harus mengeluarkan sepatah kata pun. Tidak jarang pula para badut ini diajak berfoto bersama, hingga akhirnya menciptakan sumber pencaharian baru.

Terlepas dari bagaimana seseorang menggunakan kostum tersebut, sebaiknya Anda tetap memerhatikan beberapa hal, ketika ingin memesan kostum pada pembuat jasa kostum. Intinya adalah, jangan sampai Anda salah memilih, mana jasa yang paling tepat.

Dan berikut ini adalah rekomendasi 4 penjual kostum badut Masha paling ekonomis, yang berada di beberapa kota, mereka adalah.

  1. Maskot Galeri

Bagi Anda yang berada di wilayah Tangerang dan sekitarnya, bisa menggunakan jasa Maskot Galeri yang beralamat di Jl. Alle Raya no.7B Rempoa, Ciputat. Sementara work shop-nya sendiri berlokasi di Kota Bandung.

Maskot Galeri menerima pembuatan kostum, baik untuk kostum karakter maupun kostum dengan pesanan khusus, seperti maskot perusahaan misalnya. Untuk harga kostum karakter yang dipesan, berkisar dari Rp1 juta  hingga Rp2 jutaan saja.

Yang menarik dari Maskot Galeri ini adalah, kerap membuat badut dari setiap karakter baru yang muncul dan menjadi trending, terutama di televisi. Sehingga akan memudahkan setiap pelanggannya, ketika membutuhkan kostum dengan karakter terbaru, yang pasti diburu banyak pihak.

Sementara untuk pembuatan kostum maskot sendiri, biasanya harga akan dipatok lebih tinggi. Di mana maskot akan dibuat secara khusus, dengan tingkat kesulitan yang pasti berbeda dengan kostum karakter pada umumnya.

Karena memang untuk pembuatan kostum maskot akan cenderung lebih rumit, bahkan memungkinkan adanya beberapa kali revisi, hingga hasil bisa sesuai dengan desain yang disetujui pada awal pemesanan.

Kostum badut Masha atau Masha yang dibuat Maskot Galeri juga dipatok dengan harga yang ekonomis, yaitu dikisaran harga Rp1 juta hingga Rp2 jutaan saja. Di sini Anda juga bisa mendapatkan beragam pilihan kostum badut yang ready stock.

Maskot Galeri sendiri telah berpengalaman selaman belasan tahun dalam pembuatan kostum ini. Sehingga Anda tidak perlu lagi meragukan kemampuannya dalam membuat kostum badut masha.

Dengan jaminan nama besarnya, pembuat kostum badut ini juga tidak pernah menggunakan bahan kostum yang mudah rusak. Bahkan bajunya sendiri bisa dicuci dan digunakan kembali. Selain kain pilihan, jahitan yang dilakukan  juga sangat baik dan kuat, sehingga kostum bisa jaub lebih awet. 

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi situsnya di www.maskotgaleri.com atau akun IG nya di @galerimaskot .

  • Cipta Citra

Rekomendasi penjual kostum badut Masha yang kedua adalah Cipta Citra. Di sini Anda juga bisa mendapatkan  berbagai kostum badut karakter yang kekinian.

Di sini Anda juga bisa memesan kostum untuk keperluan pribadi, bisnis, atau pun instansi. Tidak ada jumlah minimum pesanan yang bisa dilakukan. Bahkan 1 kostum saja, bisa diterima di sini.

Selanjutnya proses pembuatan kostumnya sendiri akan bergantung pada tingkat kerumitannya. Namun untuk jenis kostum karakter sendiri, biasanya hanya akan berlangsung sekitar 7 hingga 10 hari.

Standar harga yang ditawarkan juga cukup bersaing, namun Anda tidak perlu khawatir, karena kualitas dan jaminan garansi akan Anda dapatkan juga.

  • Badut Gallery

Sementara bagi Anda yang berada di wilayah Tasikmalaya dan sekitarnya, bisa menggunakan jasa Badut Gallery. Jasa pembuat kostum badut ini, juga kerap dikenal dengan sebuatan BGT (Badut Gallery Tasikmalaya)

Berlokasi tepatnya di Jl. Cilembang, Tasikmalaya, Badut Galery sendiri lebih fokus pada layanan badut, yang bisa digunakan untuk kebutuhan hiburan, Master Ceremony, atau yang lainnya.

Badut-badut yang diperankan oleh para pria tersebut, akan melakukan berbagai atraksi menarik, seperti salah satunya adalah pantomim.

Selain itu, BGT juga menerima layanan dekorasi pesta, terutama untuk anak-anak, dilengkapi dengan berbagai pilihan hiburan untuk melengkapinya.

  • Indah Kostum

Yang terakhir adakah Indah Kostum. Di sini Anda bisa mendapatkan berbagai kostum badut, seperti spongebob, donal bebek, berbagai karakter super hero, beragam tokoh dari film-film animasi, termasuk badut Masha yang banyak dicari.

Tidak hanya itu, Indah Kostum juga menawarkan beragam kostum cosplay yang terbuat dari bahan berkualitas, tidak panas dan tentu saja harganya pun terjangkau.

Bagi Anda yang ingin memesan kostum di sini, maka sebaiknya memesan jauh-jauh hari. Karena bagaimanapun juga, butuh proses yang cukup panjang untuk menyelesaikan sebuah kostum. Terlebih lagi, bila kostum yang dipesan diminta dengan desain yang khusus.

Di sini Anda juga bisa menemukan cosplay baju Masha dengan berbagai ukuran, model dan warna. Jadi anak-anak yang menyukai karakter Masha, bisa dihadiahi baju tersebut sebagai hadiah ulang tahunnya.

Dari 4 penjual kostum badut yang telah disebut di atas, memang ada baiknya memilih perusahaan yang letaknya tidak jauh dari tempat Anda tinggal. Sehingga bila terjadi koreksi, maka Anda bisa dengan mudah melakukan revisi.

Begitu juga dengan proses pengiriman yang mungkin saja akan menghabiskan banyak biaya. Karena memang kostum yang dibuat secara khusus ini, tidak bisa dikemas secara sembarangan. Butuh peti kayu untuk mengemasnya agar pada bagian wajah khususnya, tidak mudah rusak.

Setidaknya untuk masing-masing kostum beratnya bisa mencapai 7 kg hingga 10 kg-an. Sehingga bisa Anda pertimbangkan betul, bila harus memesan kostum tersebut, dari pejual kostum yang lokasinya sangat jauh dari posisi Anda tinggal.

Lain halnya bila Anda tidak mendapati pembuat dan penjual kostum karakter atau kostum maskot di kota Anda. Maka mau tidak mau, sebaiknya Anda memilih jasa pembuat kostum di kota lain, atas rekomendasi ataupun testimoni pelanggan sebelumnya.

Sekadar tambahan informasi untuk Anda, bahwa untuk kostum badut maskot sendiri biasanya memiliki perbedaan harga. Untuk selisihnya bisa berkisar Rp1 juta – Rp 1,5 jutaan rupiah per kostum. Hal ini dikarena membuat karakter maskot akan jauh lebih rumit dan detail. Yang sudah pasti adalah karena dibuat ekslusif.

kostum Badut Masha memang menggoda untuk dipesan, terlebih bila akan digunakan untuk sebuah pesta ulang tahun. Anda juga bisa meminta penjual kostum untuk memberikan pilihan warna kostum yang digunakan. Pastikan Anda memilih desain dan warna yang pernah terlihat digunakan karakter Masha di filmnya, untuk mendapatkan hasil terbaik.

tentangbisnis

Comments are closed.