Tentang Bisnis

Ikat Janji dan Cinta dengan Cincin Nikah Emas Putih

Ikat Janji dan Cinta dengan Cincin Nikah Emas Putih

cincin nikah emas putih

Menjelang datangnya hari pernikahan, maka cincin menjadi benda yang penting. Pasangan yang sudah mau menikah tentu akan menyiapkan cincin dari jauh-jauh hari. Jika Anda dan pasangan belum menentukan cincin terbaik, cobalah memilih cincin nikah emas putih.

Cincin nikah yang terbuat dari material emas putih mampu menjadikan hari spesial Anda bersama pasangan kian menakjubkan. Saat Anda mengenakan cincin emas putih kepada pasangan, tentu akan membuat banyak pasang mata terkesima. Tampilannya yang elegan akan membuat Anda kian menawan.

 

Cara Merawat Cincin Nikah Emas Putih

 

Tidak perlu ragu lagi memilih cincin nikah terbaik yang terbuat dari material emas putih. Kualitas cincin nikah seperti ini sangat bagus. Selain cantik dikenakan, persembahan perkawinan terbaik seperti ini juga awet sekali. Materialnya  begitu kokoh dan membuatnya tidak gampang bengkok.

Akan tetapi, tetap saja ketika memiliki suatu barang Anda perlu memberikan perawatan terbaik. Ini penting agar cincin Anda tetap selalu terjaga kualitasnya dan bisa dikenakan seterusnya sampai menua nanti. Lalu, bagaimana cara merawat cincin nikah Emas putih dan bahan lainnya yang baik, berikut tips tipsnya untuk anda :

1. Perhatikan Penggunaan Cincin

Cara paling simpel demi merawat cincin kesayangan Anda ialah dengan memperhatikan pemakaiannya. Hindarilah pemakaian cincin dalam sejumlah aktivitas berat. Hal ini dikhawatirkan justru akan memberikan goresan dan tekanan pada cincin Anda.

2. Lakukan Pemolesan Ulang

Sesekali Anda bisa juga memberikan perawatan berupa pemolesan ulang. Pemolesan ulang dilakukan agar warna cincin Anda bisa terus cantik dan tidak menjadi kusam. Setidaknya Anda melakukan perawatan ini dalam jangka waktu 6 sampai 12 bulan sekali.

3. Lakukan Pembersihan dengan Hati-Hati

Ketika membersihkan cincin nikah kesayangan Anda menggunakan campuran air hangat, baking soda dan sabun pencuci piring, maka perlu dilakukan dengan hati-hati. Jangan sesekali menyikatnya terlalu keras karena dikhawatirkan justru bisa menggores cincin.

 

Alasan Memilih Cincin Nikah berbahan Emas Putih

Terdapat begitu banyak alasan yang membuat cincin emas putih patut dipilih sebagai persembahan pernikahan terbaik. Keunggulan cincin yang terbuat dari emas juga tidak semua dimiliki oleh jenis cincin lainnya. Lalu, apa saja yang membuat Anda perlu memilih cincin emas putih untuk gelaran pernikahan?

1. Tidak Akan Termakan Usia

Banyak orang memilih cincin nikah yang terbuat dari emas putih karena benda ini tidak akan termakan usia. Cincin emas putih tidak akan termakan zaman mengingat modelnya yang selalu up to date. Logam ini selalu populer dari masa ke masa.

Bahkan semakin lama semakin tinggi pula nilai tukarnya. Alih-alih sebagai koleksi dan cincin nikah, benda mungil berbentuk lingkaran ini juga dapat menjadi investasi Anda. Cobalah miliki beberapa produk cincin emas putih untuk simpanan Anda.

2. Tidak Berkarat

Sebagai benda yang dijadikan persembahan terbaik di acara pernikahan, tentu Anda ingin memiliki cincin nikah yang tahan lama dan anti karat. Maka dari itu, cincin emas putih bisa menjadi pilihan terbaik Anda. Bisa dipastikan bahwa cincin ini tidak akan berkarat, walau terkena air maupun udara lembab.

Beda ceritanya dengan cincin yang terbuat dari material besi maupun tembaga. Menariknya lagi, cincin emas putih juga aman dipakai karena tidak akan menyebabkan alergi. Tidak usah khawatir lagi memilih cincin terbaik untuk hari pernikahan Anda. Jika Anda mau jauh lebih aman, pilih saja cincin logam dari bahan palladium atu platidium. Yang terpenting saat memilih perhiasan agar tidak timbul alergi ketika mengenakannya nanti adalah tidak adanya bahan logam campuran emicu alergi seperti nikel.

3. Tampilan Cantik

Cincin yang terbuat dari emas putih juga mempunyai tampilan yang sangat cantik. Tentunya tidak akan Anda jumpai pada cincin lain. Kilaunya amat bening dan bersih. Tidak jarang yang berpendapat bahwa cincin emas putih bisa membuat tampilan pemakainya semakin berkelas, walaupun desainnya simpel.

Cocok sekali bagi Anda yang enggan memiliki cincin bermotif ramai dan mau yang serba simpel. Lagipula untuk apa memiliki cincin dengan tampilan super ribet, kalau hanya dengan cincin sederhana saja justru sudah terlihat elegan? Saat pernikahan berlangsung, kenakan juga pakaian yang serasi.

4. Ringan

Kelebihan lain yang membuat Anda perlu memilih cincin emas putih ialah karena begitu ringan. Cincin emas putih tidak berat saat dipakai. Hal ini menjadikannya senantiasa nyaman dikenakan. Bahkan dalam berbagai macam aktivitas sehari-hari. Saking ringannya sampai-sampai terasa tidak sedang memakainya.

Sekarang ini tentu banyak orang gemar memiliki cincin dengan berat ringan, sehingga tidak mengganggu aktivitas. Dengan demikian, opsi cincin emas putih sangat menarik untuk dipilih sebagai benda bersejarah seumur hidup Anda bersama pasangan.

5. Fleksibel

Saat bosan dengan model cincin yang itu-itu saja, Anda bisa langsung memilih material emas putih. Emas putih sangat fleksibel dan gampang dibentuk menjadi berbagai macam model cincin sesuai keinginan Anda.

Apapun desain cincin yang Anda mau, pasti akan mudah dibentuk apabila memilih emas putih sebagai pilihan material penyusun utama. Hal ini juga akan membantu pengrajin untuk mempercepat pengerjaan cincin pesanan Anda.

 

Bagaimana Cara Memilih Cincin Pernikahan Emas Putih?

Apakah Anda sudah mulai jatuh cinta dengan cincin emas putih? Saat ini juga bersiap-siaplah dengan pasangan untuk menemukan pilihan cincin terbaik. Akan tetapi, saat ingin memilih cincin nikah dari emas putih sebaiknya Anda mencermati terlebih dahulu bagaimana cara mendapatkan cincin terbaik.

1. Pertimbangkan Estimasi Budget

Sebelum mendatangi toko cincin, sebaiknya pikirkan terlebih dahulu estimasi budget yang dimiliki. Ini penting agar anggaran dana membeli cincin bisa sesuai dan tidak mengganggu anggaran untuk keperluan lainnya. Anda bisa lakukan survei terlebih dahulu melalui laman internet.

2. Lakukan Pemesanan Jauh-Jauh Hari

Demi mendapatkan pilihan terbaik, sebaiknya Anda mulai melakukan pemesanan cincin sejak jauh-jauh hari sebelumnya. Jangan sesekali melakukan pemesanan cincin mendekati hari pernikahan. Hal ini penting agar pengerjaan cincin tidak terkesan buru-buru, sehingga hasilnya bisa sesuai keinginan Anda.

3. Cermati Kesolidan Cincin

Sebelum memutuskan membeli cincin yang diinginkan, sebaiknya Anda melakukan pemeriksaan terlebih dahulu terkait kesolidan cincin. Usahakan Anda memilih cincin emas putih yang tidak memiliki rongga pada bagian dalam. Rongga di dalam cincin bisa mengakibatkan cincin gampang patah.

4. Pilih yang Sesuai Ukuran Jari Manis

Jangan memilih cincin nikah yang terlalu ketat atau justru kebesaran. Pilihlah cincin yang ukurannya benar-benar sesuai dengan jari manis Anda. Hal ini agar Anda tetap selalu nyaman ketika memakai cincin tersebut.

5. Pilih Toko Cincin Terbaik

Untuk mendapatkan cincin bagus, pastinya Anda harus mendapatkannya dari toko cincin terbaik. Pilihlah toko cincin yang sudah berpengalaman dalam melayani kebutuhan konsumen. Pastikan toko cincin tersebut juga memiliki laman website tersendiri agar mudah dalam melihat testimoni pelanggan.

Pilihlah toko yang juga menawarkan banyak pilihan model cincin. Semakin bervariasi modelnya, maka semakin banyak juga pilihan Anda. Pilihlah yang sesuai dengan tema gelaran pesta pernikahan Anda bersama pasangan.

Untuk mendapatkan cincin nikah emas putih terbaik, kini Anda tidak perlu bingung lagi. Anda dapat menemukannya di Hijaz Moslem Jewelry. Pilihan cincin yang beragam pastinya akan mampu memenuhi keinginan Anda. Pilihlah cincin terbaik untuk hari istimewa Anda!

 

tentangbisnis

Comments are closed.